Setelah beberapa bulan lamanya sibuk dengan urusan masing-masing, akhirnya orang-orang yang Luar Biasa ini berkumpul lagi. Mereka semua orang-orang hebat yang punya kepedulian terhadap anak-anak berkebutuhan khusus / Special Needs Kids. Walau sangat sulit mencocokkan jadwal masing-masing, tapi kita selalu berusaha untuk bisa ketemu walau hanya 1-2 jam . 
Pak Dedi dengan segudang proyek-proyeknya, 
Pak Nelwan dengan Rumah Autisnya, 
Bu Yussie dengan Sekolah Ende Mandiri yang dipimpinnya, 
Bu Susi yg sibuk dengan pekerjaan dan jadwal antar jemput anak-anaknya, dan 
Bu Nia yang selain mengurus anak-anak  dia juga sibuk memberikan pelatihan untuk para shadow teacher. 
Sayang Pak Hardi Sang Pengusaha Alat kesehatan ga bisa hadir. 
Dan Aku tentunya (Nisa), ibu rumah tangga biasa yang sibuk dengan kegiatan rutin mengurus rumah dan anak-anak, juga usaha yang ada dirumah. 










Dan senangnya hari ini kita resmi mengajak teman baru yang siap berjibaku di area yang sangat istimewa ini...*hehehe...* namanya Pak Tatang, beliau yang akan membantu dalam menghidupkan kembali media FORKASI [Forum Komunikasi Anak Spesial Indonesia] "welcome to the community, Paaakk....!!" ;p

Pembahasan pastinya selalu mengenai anak-anak berkebutuhan khusus, yang kadang diselingi dengan joke-joke ringan tentang politik, karena memang sebagian teman-teman ini kadang eksis d politik. Tapi, kali ini topiknya tentang eksistansi Majalah Oasis , majalah yang bisa memberi informasi tentang dunia anak-anak berkebutuhan khusus kepada seluruh masyarakat, khususnya para orang tua.
Setelah sekian lama vakum, alhamdulillah akhirnya saat ini kita udah ketemu dengan orang yang tepat untuk bisa mengelola media ini. Dan dari segelintir pengurus FORKASI yang masih eksis, semua merasa seperti mendapat energi baru, ga cuma dalam mengelola media spesial ini tapi juga dengan komunitas FORKASI ini.
Yaaahh...semoga ini bisa jadi awal kebangkitan semangat buat para pengurus...
Categories: , ,
Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!